img_20171013_084519.jpg

UAD Gelar Konferensi Internasional Matematika dan Pendidikan Matematika Pertama

Program Studi Matematika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) bekerja sama dengan Pendidikan Matematika (P Mat) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menggelar Konferensi Internasional Matematika dan Pendidikan Matematika. Didukung oleh IOP Conference Series, acara yang mengangkat tema “Current Issues in Mathematics and Mathematics Education” ini dilaksanakan pada 13 Oktober 2017. Sehari setelahnya, yakni 14 Oktober, dilanjutkan Workshop Penulisan dan Publikasi Akademik yang berlangsung di Hotel Grand Inna Garuda, Yogyakarta.

Konferensi Internasional Matematika pertama di UAD ini bertujuan untuk meningkatkan mutu pembelajaran matematika, memecahkan permasalahan-permasalahan pembelajaran matematika, dan memperluas kontribusi matematika dalam masyarakat. Sebanyak 152 paper (148 presenter dan 4 nonpresenter) yang berasal dari 5 negara yaitu Sri Lanka, Brunei Darussalam, Singapura, Malaysia, dan Indonesia, ikut dalam konferensi tersebut.

Keynote speaker dalam konferensi di antaranya Prof. Dr. Matthias Ludwig I dan Dr. Xenia-Rosemarie Reit yang berasal  dari Goethe University Frankfurt, Germany, serta Assoc. Prof. Allan L. White dari University of Western Sydney, Australia. Sementara itu, workshop speaker adalah Dr. rer. nat. Indah Emilia Wijayanti, M.Si. dari Universitas Gajah Mada dan Dr. Rully Charitas Indra Prahmana, S.Si., M.Pd.

Acara diawali dengan pembacaan ayat suci al-Qur’an, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, serta pertunjukan Tari Mayong. Setelah pembukaan konferensi oleh Rektor UAD, Dr. Kasiyarno, M.Hum., dilakukan penandatanganan MoU antara UAD dengan SEAMEO Regional Center for Qitep in Mathematics.

Kasiyarno dalam sambutannya menuturkan harapan agar konferensi internasional tersebut berjalan lancar dan seluruh peserta dapat berbagi pengetahuan serta pengalaman tentang riset dan lain sebagainya. (dev)