MADAPALA UAD Adakan Kompetisi Panjat Dinding Nasional
Senin sd Kamis (18-21 November 2013) Mahasiswa Pecinta Alam Universitas Ahmad Dahlan (MADAPALA), Kompetisi Panjat Dinding Nasional (KPDN) yang mengusung tema “Meraih Titik Tertinggi dengan Mental yang Tangguh dan Sportivitas Tinggi” tersebut terdapat beberapa golongan yang dilombakan, diantaranya adalah untuk umum, usia 16 tahun, dan usia 12 tahun.
Acara yang disambut langsung oleh Dr. Kasiyarno. M.Hum Rektor Universitas Ahmad Dahlan (UAD) itu, tidak hanya diikuti dari Pulau Jawa, tapi juga dari luar Pulau Jawa seperti Sulawesi. Abdullah Sani anggota aktif di Madapala mengungkapkan, pihak panitia Madapala memang sudah merencanakan acara tersebut, karena memang sudah menjadi program kerja Madapala.
“Sejak jauh-jauh hari kami mempersiapkan segala sesuatu yang berkaitan dengan acara tersebut supaya acaranya bisa meriah, sukses, setra tidak keteteran di hari pelaksanaanya” ujarnya
Dengan adanya acara KPDN di Kampus 3 UAD Jl. Prof. Soepomo, Janturan,Warungboto, Yogyakarta, diharapkan para peserta dapat mengasah ketrampilannya untuk panjat didining, “Panjat dinding termasuk olahraga yang cukup sulit. kegiatan tersebut juga bertujuan untuk memper erat persaudaraan antar pemanjat dinding nasional. Setelah kompetisi berakhir diharapkan anggota Madapala termotivasi untuk giat berlatih panjat dinding, karena sangat bermanfaat untuk mengasah ketrampilan memanjat dinding, agar menjadi atlet panjat dinding nasional yang profesional” imbuh Tri Handoko. (YyIP)

Senin, 18 November 2013 di Auditorium Kampus III UAD (Universitas Ahmad Dahlan) melalui Biro Sistem Informasi dan Komunikasi (BISKOM) secara resmi Google Application For Education for UAD diluncurkan oleh Rektor UAD Dr. Kasiyarno M.Hum. Peluncuran Google Application Education ini adalah bentuk smart colaboration antara UAD dengan Google Indonesia.
“Lulusan UAD harus siap berkompetisi dengan tenaga kerja Asing. Kreatif, inovatif, berkarakter baik dan kuat, serta memiliki kemampuan komunikasi dengan Bahasa Inggris. Itu mutlak! Jika tidak, maka akan menjadi tenaga kerja kelas menengah ke bawah. Mulai sekarang, tingkatkan kemampuan bahasa Inggris“ demikian pokok-pokok pesan yang disampaikan Wakil Direktur Pascasarjana Universitas Ahmad Dahlan (UAD), Dr. Dwi Sulisworo pada pelepasan wisudawan dan wisudawati Sarjana dan Pascasarjana periode 16 Novermber 2013 Fakultas Psikologi Jumat (15/11).
Saat ditemui oleh tim Kabar UAD, Prof. Dr. RA. Oetari, SU. MM. Apt menyampaikan kebanggaannya terhadap mantan muridnya, Dr. Dyah Aryani Perwitasari, M.Si., Ph.D., Apt-yang menjadi Dosen Pembimbingnya saat merampungkan S2 di Farmasi UAD. Baginya, belajar dengan siapa saja itu tidak masalah, dia memandang bahwa belajar adalah bagian dari warna dalam menjalani hidup.
Sebagai wujud pelaksanaan Program Hibah Jurnal dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Dirjen Dikti) yang diperoleh program studi Psikologi, Humanitas Jurnal Psikologi Indonesia Fakultas Psikologi Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menyelenggarakan lokakarya penulisan karya ilmiah, kiat-kiat menembus Jurnal terakreditasi pada hari Minggu, 3 November 2013,
“Jika orang mati tinggalkan nama, kalau dia usai kuliah tinggalkan karya,” tutur Jabrohim selaku dosen PBSI dan Kepala LSBO dalam sambutannya pada Launching “Melukis Kanvas” karya Widya Prana Rini (mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia yang di wisuda 16 Noverber 2013) di Hall Kampus II UAD, Rabu, 13 November 2013. Bekerjasama dengan Kreskit (Kreativitas Kita), Teater Jaringan Anak Bahasa (JAB), Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Unversitas Ahmad Dahlan (PBSI UAD) Yogyakarta dan Lembaga Seni Budaya dan Olahraga (LSBO).
