Entries by webmaster

Kuda Sarpin Juara 1 ELCCO di Bali

  Pada gelaran kompetisi Electrical and Computer Competition (ELCCO) di Bali, 8−9 Februari 2019, tim Sistem Kursi Roda dengan Kendali Sarung Tangan Pintar sebagai Alat Bantu Penyandang Disabilitas (Si Kuda Sarpin) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berhasil memperoleh juara 1 bidang lomba karya cipta teknologi (LKCT). Tim Si Kuda Sarpin beranggotakan Ahmad Yogaswara, Muhammad Annas, dan […]

Konferensi Internasional Milad UAD ke-58

Pada pembukaan “International Conference on Community Psychology, Humanization, and Religion Culture: Critical and Decolonial Voice” Rektor Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Dr. Kasiyarno, M.Hum. mengatakan, bangsa Indonesia dituntut mempertahankan kebudayaannya sendiri. “Hal ini perlu dilakukan agar bangsa ini tidak kehilangan identitas. Apalagi di era revolusi industri 4.0 atau keterbukaan informasi pengaruh budaya asing semakin gencar.” Kasiyarno […]

RS UAD Raih Akreditasi Utama Bintang Empat

Rumah Sakit (RS) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berhasil meraih akreditasi utama bintang empat. Perolehan ini tentu menggembirakan, sebab RS ini terbilang masih sangat muda, baru berdiri Agustus 2017. Direktur RS UAD, Prof. Dr. dr. Rusdi Lamsudin, Sp.S.,M.Med.,Sc. mengatakan, hasil ini diperoleh berkat kerja keras seluruh elemen yang ada di RS UAD dan dukungan penuh dari […]

Bimawa Award 2019: Penghargaan Atas Prestasi dan Kontribusi

Universitas Ahmad Dahlan (UAD) melalui Biro Kemahasiswaan dan Alumni (Bimawa) menyelenggarakan Bimawa Award 2019 yang diberikan kepada mahasiswa, dosen, organisasi mahasiwa (ormawa), organisasi otonom (ortom), komunitas, dan program studi yang memiliki prestasi terbaik dalam bidang kemahasiswaan. Bimawa Award 2019 pertama kalinya diselenggarakan sebagai bentuk apresiasi atas prestasi maupun kontribusi bagi UAD. Acara yang berlangsung di […]

Mahasiswa dan Alumni UAD Ramaikan SPS Edisi 160

Pada beberapa kesempatan, Dr. Kasiyarno, M.Hum., Rektor Universitas Ahmad Dahlan (UAD) selalu menegaskan UAD sangat terbuka terhadap seni, sastra, dan budaya. Pernyataan ini dibuktikan dengan semakin meningkatnya prestasi UAD di bidang ini. Di Yogyakarta khususnya, mahasiswa dan alumni UAD juga banyak yang teribat secara langsung dalam kegiatan di kantong-kantong komunitas maupun lembaga seni, sastra, dan […]

Family Gathering UAD Tingkatkan Sinergitas

Family gathering merupakan salah satu rangkaian kegiatan dan menjadi agenda rutin tahunan yang diselenggarakan untuk memperingtati Milad Universitas Ahmad Dahlan (UAD). Acara ini diikuti seluruh sivitas akademika, baik dosen maupun karyawan beserta keluarganya. Pada tahun ini, memperingati milad ke-58, family gathering diselenggarakan di kampus 4 UAD, Jln. Lingkar Selatan, Tamanan, Bantul, Yogyakarta, Minggu (20-1-2019). Hampir […]

Peneliti UAD dan Bappeda Kota Yogyakarta Kembangkan Becak Listrik Wisata “Beriman”

Becak merupakan jenis alat angkut moda transportasi beroda tiga yang sangat populer di Indonesia. Becak memang alat transportasi zaman dahulu, dan memiliki ciri-ciri berbeda dari alat transportasi lainnya, di antaranya memiliki roda tiga, pengemudi di belakang, dan dikayuh. Seiring perkembangan zaman yang semakin maju, becak mengalami modifikasi ulang untuk memudahkan sistem kerjanya. Dosen Program Studi […]

Siswa Tunarungu Belajar Astronomi di UAD

Pada awal tahun 2019, Internasional Astronomical Union (IAU) merayakan perayaan ulang tahun ke-100 tahun dengan tema “100 Tahun di Bawah Satu Langit (One Hundred Years under One Sky)”. Perayaan ini berlangsung dari 10−13 Januari 2019. Acara ini diikuti 72 negara dan ada lebih dari 700 kegiatan astronomi. Kegiatan tersebut pada intinya mengenalkan ilmu astronomi kepada […]

UKM Taekwondo UAD Sasar Kejuaraan Internasional

Setelah meraih sukses pada tiga ajang kejuaraan nasional di tahun 2018, Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Taekwondo Universitas Ahmad Dahlan (UAD) kini menyasar kejuaraan tingkat internasional. “Setelah keberhasilan ini, UKM Taekwondo dipersiapkan untuk mengikuti kejuaraan internasional. Tahap awal, kami membidik ASEAN. Dengan konsekuensi mahasiswa harus berlatih lebih keras,” jelas Dr. Hadi Suyono, S.Psi.,M.Si., Pembina UKM Taekwondo […]

Elisha: UAD Bergerak Cepat

“UAD berkembang sangat cepat dan bisa lihat dari Teknologi Informatika (TI) yang keren dan sesuai standar. Gedung juga keren, ada lift dan eskalatornya,” kata Elisha Orkarus Allaso saat ditemui (9-01-2019). Menurut sinden lulusan Pedalangan ISI Yogyakarta sekaligus lulusan Magister Psikologi tersebut, Universitas Ahmad Dahlan (UAD) gerakannya cepat. Selain gedung, program studi yang ada semakin banyak. […]