edit.jpg

Payung Teduh Menutup Rangkaian Economic Expo 2016

Bertempat di halaman parkir Gor Amongrogo, Sabtu malam (27/11/2016) rangkaian Economic Expo 2016 resmi ditutup dengan acara Konser Peneduh Hati. Konser ini mendatangkan band Payung Teduh untuk menghibur para mahasiswa dengan lirik-lirik lagunya yang puitis.

“Alhamdulillah antusiasme mahasiswa cukup tinggi. Walaupun hujan, mereka tetap setia berdiri dan berdesak-desakan di depan panggung. Kami sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung, ” terang Budiman  ketua panitia.

Selain konser, acara ini juga diselingi dengan pengumuman beberapa perlombaan dalam rangkaian Economic Expo dan penyerahan hadiah kepada para pemenang.

Menurut Marzuki,  Gubernur Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ekonomi (FE) acara ini tidak akan terselenggara jika tidak ada kemauan dan tekad yang kuat dari keluarga besar FE.

“Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung. Semoga tahun depan kami bisa menyelanggarakan acara dengan lebih baik, lebih meriah. Kami berharap partisipasi seluruh mahasiswa UAD untuk saling merapatkan jemari demi kemajuan kampus, ” pungkas Marzuki salah satu panitia ketika ditemui di sela-sela acara.