uad_5.jpg

UAD Bantu 9 Miliar, Bangun Gedung Baru UMSB

Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta membantu pembangunan gedung baru Universitas Muhammadiyah Sumatra Barat (UMSB). Pembangunan ini merupakan konsorsium dari tiga Perguruan Tinggi Muhammadiyah (PTM) di antaranya UAD, UM Surakarta, dan UM Malang dengan total biaya 21 miliar rupiah.

Konsorsium ini bertujuan untuk membantu UMSB  yang merupakan PTM tertua di Indonesia agar lebih maju. Dalam perkembangannya, UMSB tertinggal jauh daripada PTM lain yang lebih muda. Dari alasan inilah Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah memiliki perhatian khusus dengan membentuk konsorsium agar UMSB berkembang dan menjadi andalan di Sumatra Barat.

Drs. Safar Nasir, M.Si., Wakil Rektor II UAD mengungkapkan, UAD diminta oleh PP Muhammadiyah membantu secara fisik, non-fisik, maupun pendampingan kepada UMSB.

“UAD menggelontorkan dana sekitar 7 miliar rupiah dan meminjami 2 miliar sebagai talangan yang belum dicairkan salah satu PTM,” tandasnya saat berkunjung ke UMSB, Jumat (16/2/2018).

Dana 21 miliar rupiah tersebut digunakan untuk membangun gedung enam lantai dengan 55 ruangan yang menempati lahan sekitar 5.500 meter persegi. Meski mengalami keterlambatan, saat ini proses pembangunan sudah mencapai 90 persen.

Di sisi lain, Wakil Badan Pembina Harian UMSB, Drs. Adly Etek S., menyampaikan terima kasihnya kepada UAD yang telah menggelontorkan dana 9 miliar rupiah. “Tiga konsorsium sepakat masing-masing 7 miliar. Namun yang masuk baru 19 miliar, sehingga kami meminjam 2 miliar dari UAD untuk melunasi pembiayaan kepada kontraktor,” terangnya. (ard)