Celebrating Our Similarities, Embracing Our Differences

 

Kantor Urusan Internasional UAD (KUI UAD) dengan bangga menyelenggarakan The 6th International Day pada (5/1/2016). Kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan. Pada tahun ini, tema yang diangkat adalah “Celebrating Our Similarities, Embracing Our Differences”.

Tema ini diangkat menjadi tema pada the 6th International Day dengan alasan jumlah mahasiswa asing yang belajar di UAD semakin meningkat. Selain itu, negara asal mahasiswa internasional tersebut pun semakin bervariasi. Di antaranya adalah mahasiswa Tiongkok (UAD sering disebut memiliki jumlah mahasiswa Tiongkok terbanyak di Yogyakarta), Thailand, Malaysia, Korea Selatan, Timor Leste, Yaman, Ukraina, dan lain-lain.

Pada kesempatan ini, KUI UAD ingin menyatukan mereka lewat cita rasa masakan, juga penampilan seni dan budaya.

Dalam kegiatan lomba memasak, semua mahasiswa internasional dan mahasiswa lokal dirangkul untuk memasak masakan Indonesia dengan bahan dasar tahu dan tempe, yang merupakan makanan yang sangat populer di Indonesia.

Setelah itu, semua peserta boleh memamerkan keanekaragaman kuliner dari negara mereka masing-masing lewat festival kuliner. Perbedaan cita rasa dan bahan dasar tidak menjadi masalah. Yang terpenting adalah semua peserta bisa mengajak para pengunjung untuk mencicipi masakan internasional yang ada di booth mereka. Dalam kegiatan tersebut diharapkan mahasiswa bisa saling diskusi sehingga ada pertukaran budaya antara mahasiswa lokal dan internasional.

Selanjutnya, mahasiswa asing juga mengenalkan budaya mereka lewat tarian, musik, dan nyanyian. Sebagai penutup, dipilih pemenang untuk lomba memasak dengan bahan baku tahu dan tempe, peserta terbaik dalam hiasan booth, team work terbaik, dan peserta terfavorit.

Ida Puspita, M.A.Res. selaku kepala KUI UAD mengungkapkan, “Internasional Day di UAD tahun ini juga mengundang beberapa universitas di Yogyakarta yang memiliki mahasiswa asing untuk berpartisipasi sebagai peserta dan juga tamu undangan. Dengan ini diharapkan mahasiswa asing di Yogyakarta bisa saling membaur dan sekaligus memperkenalkan UAD kepada mahasiswa asing yang ada di Yogyakarta.”