Kota Layak Anak Penyelamat Generasi Bangsa

            Masa anak-anak adalah masa dimana seluruh dunia dinikmati dengan cara bermain, bergembira dan bersenang senang. Demikianlah cara mereka untuk mempelajari kehidupan, mulai dari mengenal orang tuanya, saudara kandungnya keluarga dekatnya lalu beranjak mengenal lingkungan masyarakat di sekitarnya sampai nanti dia tumbuh menjadi dewasa dengan membawa banyak bekal ilmu yang diperolehnya di masa kanak kanak. Secara teori yang dikatakan anak-anak adalah fase sebelum seseorang mengalami pendewasaan secara biologis, yang perempuan ditandai dengan menstruasi dan laki laki ditandai dengan mimpi basah kemudian diikuti dengan kedewasaan secara psikologis.

Akan tetapi teori ini menjadi kurang tepat karena fenomena yang terjadi sekarang anak-anak mengalami proses pendewasaan yang lebih cepat dari sebelumnya. Hal ini sangat mungkin muncul karena pengaruh pemberian gizi yang baik, lingkungan yang memberikan pengaruh sehingga seorang anak menjadi lebih cepat mengalami proses pendewasaan baik secara psikologis dan biologis.

            Faktor faktor yang medukung proses pendewasaan dini pada anak salah satu contohnya adalah kemajuan teknologi informasi yang sangat pesat saat ini didukung dengan adanya perangkat perangkat canggih yang bisa diakses siapapun tanpa batas tempat dan usia termasuk di dalamnya tentu saja anak-anak.

Gaya hidup lingkungan sekitar juga memberikan warna dalam perkembangan anak-anak secara mental dan biologis, hal ini sangat wajar karena lingkungan sekitar adalah tempat yang paling sering berinteraksi dengan anak, sehingga pola pikir anak akan terbentuk sesuai dengan lingkungan yang ada didekatnya. Tidak kalah pentingnya adalah kebijakan serta peraturan yang ditetapkan oleh pemerintah secara tidak langsung akan memberikan dampak terhadap perkembangan anak yang ada di Indonesia.

            Teknologi informasi yang berkembang pesat juga memberikan dampak positif dan juga negatif. Dampak positifnya tentu saja segala macam informasi dapat diakses secara global dengan cara yang sangat mudah dan murah apalagi didukung dengan perangkat perangkat canggih yang dapat diperoleh dengan harga murah.

Salah satunya sebagai dampak negatif adalah informasi yang bisa diakses secara global dengan mudah dan murah menjadi salah pakai jika diakses anak-anak yang mungkin belum waktunya mengakses informasi tersebut, salah satunya adalah banyaknya gambar dan video porno yang semakin hari semakin marak di situs situs internet, anak-anak yang belum saatnya mengetahui hal tersebut menjadi sangat mudah untuk mengakses dan melihatnya. Akhirnya banyak kasus anak-anak melakukan hubungan seksual dengan temannya akibat kebiasaannya menonton film dan gambar gambar porno.

Belum lagi perilaku orang orang dewasa dilingkungan sekitarnya yang mungkin menganggap hubungan seks adalah hal yang biasa dan tidak perlu malu untuk dipertontonkan, hal yang sangat memberikan pengaruh terhadap tumbuh kembang anak. Perilaku orang dewasa yang menggunakan teknologi informasi tanpa disertai kesadaran pendidikan moral dan iman menyebabkan semakin tingginya kasus kekerasan seksual yang terjadi pada anak-anak dan dilakukan oleh orang dewasa.

Akibatnya banyaknya kasus yang terjadi pada anak-anak, mulai dari kasus anak putus sekolah, anak di bawah umur yang dipekerjakan dengan tidak  layak, kasus anak jalanan, banyaknya kasus kekerasan seksual pada anak, kekerasan fisik terhadap anak, ancaman penyakit pada anak bahkan sampai hubungan seksual yang dilakukan oleh anak-anak di bawah umur menjadi suatu kajian kita bersama.

Kepedulian pemerintah terhadap pengembangan kota layak anak sudah mencapai tahap serius dalam hal melegitimasi produk Peraturan Menteri Negara dan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia tahun 2011. Dalam Peraturan Menteri tersebut pada BAB I, Pasal 1 ayat 3 dijelaskan bahwa Kabupaten/Kota Layak Anak yang selanjutnya disingkat KLA adalah kabupaten/kota yang mempunyai sistem pembangunan berbasis hak anak, melalui pengintegrasian komitmen dan sumberdaya pemerintah, masyarakat dan dunia usaha yang terencana secara menyeluruh dan berkelanjutan dalam kebijakan, program dan kegiatan untuk menjamin terpenuhinya hak anak.

Lepas dari KLA kita harus tumbuhkan suatu kepedulian di antara kita untuk bisa mencegah pelecehan dan mengurangi jumlahnya. Lingkungan baik lingkungan yang berupa fisik dan sosial harus bisa memberikan dukungan terhadap tumbuh dan kembang anak sehingga mereka akan menjadi pemimpin-pemimpin yang hebat di masa depan. Menciptakan rasa aman, nyaman dan dilengkapi dengan sarana prasarana yang mampu mendukung dengan baik semua proses pertumbuhan anak-anak menjadi pribadi-pribadi yang hebat, tangguh dan bermoral menjadi suatu tujuan yang harus bisa dicapai suatu bangsa, jika ingin generasi penerus bangsanya adalah orang-orang terbaik.