pemateri_language_motivation.jpg

Persada dan BSA UAD Selenggarakan Language Motivation

Pesantren Mahasiswa KH. Ahmad Dahlan (Persada) bekerja sama dengan Program Studi Bahasa dan Sastra Arab Universitas Ahmad Dahlan (Prodi BSA UAD) menyelenggarakan Language Motivation pada Sabtu, (22/4/2017).

Kegiatan yang berlangsung di aula Islamic Center UAD ini menghadirkan pembicara dari luar Yogyakarta. Mereka adalah Eko Setyo Humanika yang merupakan pakar penerjemah, dan Fuad Syaefudin Nur, seorang praktisi penerjemah. Keduanya memberikan materi dan motivasi kepada para peserta.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Kepala Prodi BSA, mudir Persada, bapak/ibu dosen BSA, pengurus Persada, mahasiswa BSA, dan para santri Persada.

Fiqh Maisaroh, kepala bagian Bahasa Persada menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk usaha Persada dalam membekali para santri untuk dapat mengembangkan dirinya setelah lulus dari UAD.

“Kegiatan ini dilaksanakan untuk membekali para santri, barangkali ada yang berminat menjadi penerjemah, atau tertarik untuk menjadi seorang penerjemah,” kata Fiqih.

Lebih lanjut, ia katakan bahwa tidak semua mahasiswa menyukai pekerjaan di kantor. “Mereka tidak semuanya suka kerja di kantor. Sementara itu, menjadi penerjemah bisa dilakukan kapan dan di mana saja, tanpa harus pergi ke kantor,” imbuh Fiqih yang juga alumni Bahasa dan Sastra Arab UAD.

Persada sebagai tempat pembinaan mahasiswa UAD yang dikelola dengan sistem pesantren ini memiliki komitmen untuk mendidik para santrinya menjadi orang sukses di masa yang akan datang. Dengan adanya kegiatan semacam ini, diharapkan bisa memberikan bekal yang bermanfaat bagi mereka (Mas DF)