Setelah Panglima TNI, Giliran Ketua PP Pemuda Muhammadiyah Isi Ceramah di Islamic Center UAD

“Di dunia ini tidak ada peradaban yang kaya dan yang miskin, yang ada hanyalah peradaban yang diurus dan tidak diurus dengan baik,” terang Ketua PP Pemuda Muhammadiyah Danhil Anzar Simanjutak, S.E.,M.E. saat memberikan ceramah di masjid Islamic Center Universitas Ahmad Dahlan (UAD), Selasa (6/6/2017).

Dalam ceramahnya, ia juga menjelaskan bahwa hakikat agama sebenarnya adalah akhlak yang baik. Maka dari itu, simbol dari modernisasi atau kemajuan bukan pada pembangunan, tetapi berada di akal dan nurani yang baik.

“Orang pintar banyak, tapi banyak juga yang tidak berakhlak dan beretika. Maka dari itu, poin pertama memaknai kemajuan adalah akhlak,” lanjutnya kepada jamaah yang hadir.

Edi, salah satu jamaah merespons dengan baik acara ini. Menurutnya, kegiatan ini sangat bermanfaat.

“Sudah empat kali ini saya datang, dan pematerinya bagus-bagus. Dua hari yang lalu ada Jenderal TNI Gatot, hari pertama ada Bapak Amin Rais. Alhamdulillah, sambil menyelam minum air, dapat ilmu di luar kuliah,” terang mahasiswa Program Studi Ekonomi tersebut saat dimintai komentar. (Stt)