Magister Manajemen Pendidikan UAD Menerima Dua Mahasiswa Asing
Selasa (18/02) lalu, Wakil Direktur Program Pascasarjana UAD, Dr. Dwi Sulisworo, menyambut dua mahasiswa asing dari Filipina yang akan belajar di Magister Manajemen Pendidikan UAD. Datang dari Pulau Mindanao, Filipina Selatan, Ahmad D. Hashim dan Jefferson Isaac Jagoh, berencana belajar di Program Pascasarjana UAD selama satu setengah tahun dengan Beasiswa Unggulan (BU).
Beasiswa untuk dua mahasiswa Mindanao ini merupakan kerja sama antara Biro Perencanaan dan Kerjasama Luar Negeri dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia dengan Pimpinan Pusat Muhammadiyah. Pada tahun pertama yaitu tahun akademik 2012/2013, UAD menerima 3 mahasiswa Mindanao dari total 17 mahasiswa yang disebar ke beberapa Perguruan Tinggi Muhammadiyah. Pada tahun ini, UAD menerima 2 mahasiswa dari total 8 mahasiswa.
Ahmad dan Jeff merasa sangat senang datang ke UAD untuk belajar, karena sejak pertama datang mereka merasa sangat terbantu dalam segala hal. Mereka diijinkan untuk tinggal di asrama UAD sebelum menemukan kos dan mereka pun dibantu untuk mencari kos oleh staf Kantor Urusan Internasional. Saat meakukan pendaftaran, mereka juga dibantu oleh staf Program Pascasarjana.
Selanjutnya, selain belajar di Magister Manajemen Pendidikan, kedua mahasiswa yang juga bisa berbahasa Arab ini berrencana mengikuti berbagai kegiatan keagamaan di UAD untuk menambah pengetahuan Islam dan kemampuan bahasa Arab mereka.(Doc)