Mahasiswa Asing Pun Bisa Bermain Drama
Prodi Sastra Indonesia universitas Ahmad Dahlan (SI-UAD) selenggarakan ujian dengan pementasan drama oleh mahasiswa asing pada Sabtu, 24 Mei 2014 di Hall Kampus II UAD.
Pementasan ini merupakan bagian dari aplikasi matakuliah Sastra Indonesia khususnya drama oleh mahasiswa asing yang berkuliah di jurusan sastra Indonesia UAD. Menurut Iqbal Saputra, S.Pd. (Iqbal H. Saputra) selaku dosen pengampu mengaku proses pementasan ini dimulai ketika memasuki perkuliahan pertama hingga pertengahan semester dengan menyajikan teori-teori dasar tentang keteateran. Memasuki tengah semester berikutnya terori-teori yang sudah disampaikan tersebut kemudian diaplikasikan dalam bentuk pementasan.
“Tidak ada paksaan atau permintaan khusus mengenai pementasan ini. Mereka saya bebaskan dan saya lepaskan untuk menentukan sendiri dan berperan sendiri dalam cerita yang mereka perankan.” Tutur Iqbal dengan senang dan bangga. Meskipun dia menyadari bahwa pertunjukan mereka tidak semaksimal kualitas teater yang sesungguhnya.
Justin dan Yuki mengaku merasa senang dalam pementasan ini. Apresiatif dan bangga terlihat dari wajah mereka. “Mereka cukup berhasil membawakan naskah yang mereka pilih sendiri dengan kesepakatan kelompok mereka masing-masing. Tentu saja mereka mendapat kesulitan, terlebih naskah yang dipilih adalah naskah Jawa. Mereka dialoggkan dengan bahasa Indonesia meskipun sedikit kesulitan dalam menghafal dialog dan menggerakkan tubuh serta mimik. Tetapi, mereka tetap mempunyai harapan yang kuat untuk dapat melakukan pementasan yang sejenis suatu saat nanti” terang Iqbal. (idj)