kerja_sama_uad_dengan_dan_kunjungan_di_pwm_ntb.jpg

NTB Pemasok Mahasiswa Terbanyak di UAD

“Ada sekitar 300 lebih mahasiswa dari Nusa Tenggara Barat (NTB) setiap tahun yang dipercayakan kepada Universitas Ahmad Dahlan (UAD),” terang Dr. H. Kasiyarno, M. Hum. dalam sambutannya saat berkunjung ke Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Lombok, Sabtu (4/2/2017).

Kasiyarno menambahkan, “Kepercayaan masyarakat NTB kepada UAD itulah yang membawa kami ingin melihat tempat ini secara langsung. Saat ini, NTB menjadi provinsi terbanyak di antara provinsi lainnya yang kuliah di UAD.”

Wakil Ketua PWM NTB Drs. H. Arsyad Gani, M.Pd. mengatkan, perkembangan UAD luar biasa. Awalnya hanya mempunyai tiga kampus, tetapi sekarang sudah mempunyai enam kampus dengan masjid yang megah.

Arsyad Gani mengaku, ada salah keluarganya yang kuliah di UAD yakni angkatan 2003. Saat itu, UAD tidak sebesar sekarang.

“Sekarang, subhanallah besarnya. Jadi, tidak heran jika di UAD banyak mahasiswa dari NTB,” pungkasnya kemudian.

Sementara itu, ketua PWM H. Falahhiddin M.Ag. mengatakan, “Kehadiran UAD di PWM di Lombok menjadi inspirasi bagi kami yang ingin meningkat. Cerita dari Kasiyarno selaku Rektor, tanggapan Drs. M. Safar Nasir, M.Si. selaku Wakil Rektor (WR) 2, dan Dr. Abdul Fadlil M.T. selaku WR 3, membuat kami lebih bersemangat untuk terus maju.”

Turut serta dalam kunjungan tersebut adalah Humas dan staf UAD, serta beberapa wartawan dari Yogyakarta.(doc)