Peringatan Hari AIDS oleh Sahabat Mentari
Dalam rangka memperingati hari AIDS sedunia yang jatuh pada (1/12) lalu, Pusat Informasi dan Konseling Mahasiswa (PIKM) Sahabat Mentari yang berada di bawah naungan Program Studi Bimbingan Konseling (Prodi BK) UAD dan BKKBN, mengadakan Talk show mengenai anti diskriminasi Orang dengan HIV/AIDS (ODHA). Acara ini berlangsung pada Jumat (5/12) di hall kampus II.
Pembicara dalam Talk show tersebut adalah Ewang Sewoko dari BKKBN DIY dan Diyah yang merupakan salah satu aktivis di sebuah LSM peduli ODHA.
“Acara ini sebagai bentuk solidaritas kami kepada teman-teman yang divonis mengidap penyakit AIDS. Saat ini, Yogyakarta termasuk kota dengan jumlah ODHA cukup banyak. Hal ini tentu sangat memprihatinkan,” ujar Nindiya selaku panitia saat ditemui seusai acara.
Talk show ini merupakan acara puncak dari serangkaian acara untuk memperingati hari AIDS. Sebelumnya, telah diselenggarakan lomba pembuatan sosiodrama dengan tema mencegah, menanggulangi, serta peduli terhada ODHA. Pemenang lomba telah diumumkan. Juara 1 diraih oleh kelas E semestar 3, juara 2 kelas B semester 3, juara 3 kelas C semester 1, dan juara harapan 1 kelas D semester 3.
Acara tersebut diharapkan dapat menjadi agenda tahunan PIKM Sahabat Mentari dan acara tahun depan depat lebih baik dari tahun ini. “Yang paling penting, jauhi penyakitnya, bukan orangnya,” pesan Nindiya.