UAD Hadirkan Prof. dr. Adrian A. Kaptein dari Belanda
Jum’at (24/05/2013) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) sambut kedatangan Prof. dr. Adrian A. Kaptein Leiden University Medical Centre (LUMC) Belanda, di Kampus 1 Ruang Sidang Rektorat. Hadir pada kesempatan tersebut, Prodi Pascasarjana Psikologi Dr. Siti Urbayatun, S.Psi., M.Si. Dr., Wakil Rektor IV, Prof. DR. Sarbiran, Ph.D; Kepala Kantor Urusan Internasional (KUI) Ida Puspita S.S. dan Dyah Aryani Perwitasari, M.Si, Ph.D., Apt selaku Dekan Fakultas Farmasi.
Dyah Aryani Perwitasari saat ditemui menyampaikan, Rencananya Adrian A. Kaptein akan menjadi dosen tamu di tiga Fakultas yaitu Fakultas Psikologi, Fakultas Farmasi dan Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM). Tidak hanya mengajar di S-1 tapi juga menjadi dosen di S-2.
Dyah Aryani berharap dengan hadirnya Prof. dr. Adrian A. Kaptein menjadi dosen tamu di UAD akan muncul penelitian bersekala internasional dan publikasi Internasional.
Lebih lanjut Pak Sarbiran menambahkan saat ditemu tim reporter, UAD dalam rangka go international akan mengembangkan kerjasama untuk kemanfaatan, baik bagi UAD maupu kelembagaan. Semoga kerjasama ini bisa menambah manfaat nilai-nilai dalam kemajuan UAD kedepan.
Selanjutnya Prof. Dr. Adrian A. Kaptein selaku pakar dibidang kesehatan dan bidang sosial psikologi tersebut akan menjadi pembicara di Fakultas Farmasi pada acara The International Conferenceon Safety Management Of Central Cytotoxic Reconstitution In Pharmacy Practice (25/05) di kampus III.(Sbwh)