UAD Mempersiapkan Kampus IV
Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta terus berkembang dengan pesat. Saat ini jumlah mahasiswa aktif yang belajar di kampus milik Muhammadiyah tersebut telah mencapai 13 ribu orang. Jumlah yang besar untuk sebuah perguruan tinggi swasta. Karenanya untuk menampung seluruh kegiatan dan mengembangkan kegiatan akademis yang ada, pada tahun ini UAD tengah mempersiapkan pembangunan kampus keempatnya di wilayah Ring Road Selatan Yogyakarta.
Rektor UAD, Kasiyarno mengatakan saat ini pihaknya telah membebaskan lahan seluas 3,5 hektar di wilayah Ring Road Selatan Tamanan, Banguntapan, Bantul. “Kita masih bergerak untuk terus memperluas, karena ke depan wilayah ini akan kita jadikan kampus utama UAD,” terangnya saat serah terima pembangunan gedung untuk perkuliahan, penelitian dan ruang dosen di Kampus 3 Jalan Prof. Dr. Soepomo, S.H., Janturan, Warungboto, Umbulharjo, Yogyakarta, Kamis (3/3).
Kampus utama di Ring road Selatan tersebut menurutnya akan digunakan untuk kantor rektorat, badan pelaksana harian (BPH), kegiatan perkuliahan untuk Fakultas Ilmu Kesehatan Masyarakat serta pembangunan techno stundent. “Pendidikan kewirausahaan dan pascasarjana juga akan terus kita kembangkan di kampus tersebut ke depannya,” tegasnya.
Pembangunan kampus utama UAD itupun menunggu perluasan lahan selanjutnya di wilayah tersebut. Pengembangan kampus UAD itu menurutnya, merupakan sebuah konsekuensi logis untuk pengembangan kegiatan dan kualitas pendidikan di kampus tersebut. Diharapkan semua kegiatan mahasiswa nantinya bisa terpadu di kampus utama itu, karena selama ini masih terpisah-pisah di kampus I di Jl. Kapas, Kampus 2 di jl. Pramuka, dan kampus 3 di Janturan. Demikian liputan kolaborasi bersama Republika. (@)
Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta terus berkembang dengan pesat. Saat ini jumlah mahasiswa aktif yang belajar di kampus milik Muhammadiyah tersebut telah mencapai 13 ribu orang. Jumlah yang besar untuk sebuah perguruan tinggi swasta. Karenanya untuk menampung seluruh kegiatan dan mengembangkan kegiatan akademis yang ada, pada tahun ini UAD tengah mempersiapkan pembangunan kampus keempatnya di wilayah Ring Road Selatan Yogyakarta.
Rektor UAD, Kasiyarno mengatakan saat ini pihaknya telah membebaskan lahan seluas 3,5 hektar di wilayah Ring Road Selatan Tamanan, Banguntapan, Bantul. “Kita masih bergerak untuk terus memperluas, karena ke depan wilayah ini akan kita jadikan kampus utama UAD,” terangnya saat serah terima pembangunan gedung untuk perkuliahan, penelitian dan ruang dosen di Kampus 3 Jalan Prof. Dr. Soepomo, S.H., Janturan, Warungboto, Umbulharjo, Yogyakarta, Kamis (3/3).
Kampus utama di Ring road Selatan tersebut menurutnya akan digunakan untuk kantor rektorat, badan pelaksana harian (BPH), kegiatan perkuliahan untuk Fakultas Ilmu Kesehatan Masyarakat serta pembangunan techno stundent. “Pendidikan kewirausahaan dan pascasarjana juga akan terus kita kembangkan di kampus tersebut ke depannya,” tegasnya.
Pembangunan kampus utama UAD itupun menunggu perluasan lahan selanjutnya di wilayah tersebut. Pengembangan kampus UAD itu menurutnya, merupakan sebuah konsekuensi logis untuk pengembangan kegiatan dan kualitas pendidikan di kampus tersebut. Diharapkan semua kegiatan mahasiswa nantinya bisa terpadu di kampus utama itu, karena selama ini masih terpisah-pisah di kampus I di Jl. Kapas, Kampus 2 di jl. Pramuka, dan kampus 3 di Janturan. Demikian liputan kolaborasi bersama Republika. (@)