Universitas Ahmad Dahlan (UAD) meraih 2 medali emas pada Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) ke-25 yang diselenggarakan di Yogyakarta. Pada malam puncak sekaligus acara penutupan yang digelar di Sportarium Universitas Muhammadiyah Yogyakarta Kamis (12/7/2012) malam. Tim UAD yang menurunkan tiga tim dalam 2 kategori Program Kreativitas Mahasiswa (PKM), yaitu PKM Karya Cipta (PKM-KC), PKM Pengabdian pada Masyarakat (PKMM). Ketiga Tim tersebut berasal dari Teknik Informatika (TIF) untuk PKMM, Teknik Elektro (TE) untuk PKM-KC, dan Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) untuk PKMM. Tim Teknik Informatika dan Teknik Elektro berhasil mengalahkan pesaingannya dengan hasil medali emas di tangannya, sedangkan Tim PBI masih harus belajar banyak dari pengalaman ini.
Komposisi PKM perwakilan dari UAD sebagai berikut.
Pertama, PKM Karya Cipta (PKM-KC) dengan judul Alat Penghitung Jumlah Telur Ikan Gurami Menggunakan Metode Pengenalan Citra karya Zulfikar Alfan Kamil (TE), Meldi Rahma Saputra (TE), Dinan Yulianto (TIF) dengan Dosen Pembimbing Nuryono Satya Widodo, S.T., M.Eng.
Kedua, PKM Pengabdian kepada Masyarakat (PKMM) dengan judul Tenses Smart Tools sebagai Media Pembelajaran Bahasa Inggris yang Praktis, Aktif, Kreatif, Efektif dan Menyenangkan bagi Siswa karya Sukemi, Istiana, Islamiyati, M. Takhta Bahtiar (Prodi Pendidikan Bahasa Inggris) yang dibimbing oleh Azwar Abbas, S.Pd., M.Hum.
Ketiga PKM Pengabdian kepada Masyarakat (PKMM) dengan judul Sistem Informasi Kependudukan Kelurahan Sorosutan Kecamatan Umbulharjo Yogyakarta karya Tri Agtaviana, Muhammad Ari Sulestiyo, Ida Noor Rahma, Hasni Griya Anatasia (Prodi Teknik Informatika) yang dibimbing oleh Lisna Zahrotun, S.T.
“Kami menjadi juara umum dari PTS (Perguruan Tinggi Swasta) se-Indonesia. UGM yang juara umum pada PIMNAS tahun sebelumnya hanya meraih posisi kesembilan. Kami alhamdulilah meraih lebih dari itu dan menduduki peringkat ke-6. Ini adalah pencapaian yang tidak mudah,” ungkap Rektor UAD Drs. Kasiyarno. M.Hum. saat ditemui di kantornya.
Acara yang diselenggarakan pada tanggal 9 Juli 2012 ini, diikuti 400 tim peserta dengan jumlah kontingen mencapai 1.799 mahasiswa. Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional XXV 2012 ini mengangkat tema: “Budaya Inovasi Membangun Karakter Bangsa Mandiri”.
UAD mendapat Juara 1 Kategori Poster PKM-M mengalahkan 23 kelompok dari PTN/PTS dan PKM-KC Alat Penghitung Jumlah telur Ikan Gurami menggunakan Metode Pengolahan Citra yang digawangi oleh Zulfikar Alfan Kamil (TE), Dinan Julianto (TIF), dan Meldy Rahma Saputra (TE). Mahasiswa Fakultas Teknologi Industri (FTI) ini mempersiapkannya sejak September 2011.
Menurut Zulfikar Alfan Kamil mengatakan bahwa telur ikan gurami penghitungannya yang terjadi di masyarakat masih menggunakan metode manual itu terjadi di satu tempat ke tempat lain. Sedangkan proses transaksi pembelian minimal 10 ribu telur, kalau ke luar kota bisa mencapai 50 ribu telur”.
“Dengan adanya alat ini diharapkan bisa memotret sehingga bisa mengetahui jumlah ikan telur itu lebih gampang,” tambah Dinan Julianto saat ditemui Jumat (07/13/2012).
Berikut 20 besar peringkat PIMNAS ke-25 tahun 2012 di UMY
1. Universitas Brawijaya Malang
2. Institut Pertanian Bogor
3. Institut Teknologi Sepuluh November Surabaya
4. Universitas Airlangga Surabaya
5. Universitas Negeri Yogyakarta
6. Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta
7. Universitas Negeri Semarang
8. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Malangkucecwara Malang
9. Universitas Gadjah Mada Yogyakarta
10. Universitas Padjajaran Bandung
11. Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
12. Universitas Udayana Denpasar
13. Institut Teknologi Nasional Malang
14. Institut Teknologi Bandung
15. Universitas Sanata Dharma Yogyakarta
16. Politeknik Negeri Semarang
17. Universitas Andalas Padang
18. Universitas Diponegoro Semarang
19. Politeknik Negeri Jakarta
20. Politeknik Elektronika Negeri Surabaya
Read more