IMM TDI UAD Adakan Studi Banding ke IMM FAI UMP

 

Untuk meningkatkan kualitas program kerja, setiap organisasi maupun lembaga sudah selayaknya melakukan studi banding ke organisasi ataupun lembaga lain.

Senada dengan hal itu, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Tarbiyah dan Dirasat Islamiyah Universitas Ahmad Dahlan (IMM TDI UAD) Yogyakarta mengadakan studi banding ke Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Purwokerto (IMM FAI UMP).

Setelah dilakukan survei pada Minggu (15/5/2016), akhirnya pada Sabtu-Minggu (21-22/5/2016), studi banding berhasil diselenggarakan.

Sebanyak 17 pemimpin komisariat IMM TDI UAD mengikuti studi banding. Kegiatan kali ini berbeda dengan yang lain. Tidak hanya membandingkan program kerja dan kegiatan-kegiatan di IMM masing-masing, tetapi rasa kekeluargaan terjalin sangat erat. Hal ini dibuktikan dengan adanya permainan bersama, sharing cerita, juga konsep pemaparan program kerja dilakukan semi resmi.

Wahyu Lenggono, selaku ketua umum IMM FAI UMP mengaku sangat bangga karena menjadi tempat silaturahmi bagi IMM TDI UAD dalam berbagi perkembangan program kerja.

“Saya merasa senang mendapat kunjungan dari IMM TDI UAD, yang telah kita ketahui bahwa Yogyakarta merupakan tempat didirikannya Muhammadiyah oleh K.H. Ahmad Dahlan. Sudah barang tentu perkembangan organisasi otonomnya pun sangat pesat.”

Dari hasil studi banding, kedua IMM ini sangat mengharapkan pencerahan mengenai program kerja yang diusung masing-masing agar menjadi pertimbangan untuk dilaksanakan di periode pimpinan selanjutnya.

“Semoga dengan kegiatan ini, kita dapat terus menerus berjuang dalam ikatan demi menciptakan peradaban yang lebih baik untuk Muhammadiyah dan umat,” terang Ahsanul Fikri al-Anshary sebagai ketua umum PK IMM TDI UAD. (AKN)