UAD Latih Guru Matematika SMA se-DIY
Program Studi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) bekerja sama dengan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) matematika DIY mengadakan diklat pendalaman materi statistika inferensia. Kegiatan ini dilaksanakan 2 dan 9 Februari 2019 di SMA Colombo Sleman.
Sebanyak 75 guru matematika SMA se-DIY tergabung dalam pendalaman materi ini. Mereka berasal dari Kotamadya Yogyakarta, Kabupaten Sleman, Bantul, Kulon Progo, dan Gunungkidul.
Pada kesempatan ini, Drs. Ary Widayanto, M.Pd., Ketua MGMP DIY menyampaikan, kegiatan pendalaman materi statistika inferensia dilakukan dalam rangka menyegarkan pemahaman karena materi tersebut merupakan relatif baru dalam kurikulum 2013. “Kegiatan ini juga dimaksudkan untuk meningkatkan kompetensi profesional guru-guru matematika SMA se-DIY.”
Sementara Uswatun Khasanah, M.Sc., Ketua Prodi Pendidikan Matematika mengatakan, kegiatan ini menjadi bentuk implementasi dari kerja sama antara Program Studi Pendidikan Matematika UAD dengan MGMP matematika SMA DIY.
“Melalui kegiatan ini, dosen dapat memberikan kontribusi keilmuan kepada kemajuan pendidikan, sehingga dapat terjadi simbiosis mutualisme antara kedua pihak. Dosen yang berkesempatan menyampaikan materi pendalaman ini adalah dosen rumpun statistika,” terangnya.
Mereka adalah Drs. Abdul Taram, M.Si . dengan materi distribusi Binomial, Nur Arina Hidayati, M.Sc. dengan materi distribusi Poisson, Uswatun Khasanah, M.Sc. menyampaikan tentang Uji Binomial, dan Dwi Astuti, M.Pd. terkait distribusi normal.
Kegiatan yang dikemas dengan konsep pembelajaran aktif diikuti dengan antusias oleh seluruh peserta. Hal ini ditunjukkan dengan partisipasi seluruh peserta dalam kegiatan diskusi kelompok. Selain itu, sebagai tindak lanjut, beberapa MGMP matematika SMA di tingkat kabupaten berencana mengadakan tindak lanjut kerja sama ini di tingkat kabupaten. (doc/ard)